26 Januari 2014

Harga Diri

Hai...Assallamuallaikum...wr.wb
apa kabar teman ? semoga hari-harimu menyenangkan dan ditambah membaca di Blog saya ini heheehe. Langsung saja , apa itu harga diri ? Kali ini saya ingin ngepost tentang Harga Diri. Ada orang yang bilang: "dasar gak punya harga diri !, jaga image dong jangan murahan/malu maluin kayak gitu" sehingga orang tersebut
akhirnya membatasi gerak-geriknya agar dilihat terhormat tapi menyakiti perasaannya yang ingin mengexpresikan diri dengan bebas tanpa memikirkan kehormatan, sebaiknya bersikap terhormat alias gk malu-maluin tapi tetap mengexpresikan diri. Ada lagi yang menganggap harga diri itu bersikap acuh tak acuh sampe ia bersikap merendahkan orang yang ia anggap rendah(sombong) ia yakin dengan bersikap sombong maka harga dirinya akan naik padahal anggapannya salah besar, ya teman sekalian tau kan kalo sombong itu gak bagus loh. itu menurut saya ...


tapi kalo menurut  teorinya sendiri adalah :
Harga diri adalah pandangan keseluruhan dari individu tenang dirinya sendiri. Penghargaan diri juga kadang dinamakan martabat diri atau gambaran diri. Misalnya, anak dengan penghargaan diri yang tinggi mungkin tidak hanya memandang dirinya sebagai seseorang, tetapi juga sebagai seseorang yang baik.


Mungkin kita semua (ya yang merasa) punya harga diri mungkin pernah menghina Harga Diri orang lain kan ? jujur aja saya juga pernah tapi gak terlalu parah ampe menghina fisik orang dan aib nya sendiri nih.
Kita kalo menghina orang lain apakah kita menghina duluan atau dihina duluan ? atau mungkin kalian tidak membalasnya ?
Pasti setiap orang beda-beda ada yang ingin membalasa dendam karena sakit hari di ejek , ataupun yang sabar karena tau pasti ada balasanya ?  Mungkin itu pilihan diri kita masing-masing yah..
.
Pasti kalian bingung mana yang sebaiknya kita lakukan dan apa dosa jika kita membalas hinaan mereka ?
mungkin saya akan membawa kita semua ke sumber dari Al-Quran :

Firman Allah dalam Qs.49 Al-Hujuraat :11
  • “Wahai orang-orang yang beriman, 
  • janganlah sekumpulan orang laki-laki merendahkan kumpulan yang lain, boleh jadi yang ditertawakan itu lebih baik dari mereka. 
  • Dan jangan pula sekumpulan perempuan merendahkan kumpulan lainnya, boleh jadi yang direndahkan itu lebih baik. 
  • Dan janganlah suka mencela dirimu sendiri dan jangan memanggil dengan gelaran yang mengandung ejekan (gelar-gelar yang buruk). Seburuk-buruk panggilan adalah (panggilan) yang buruk sesudah iman dan barangsiapa yang tidak bertobat, maka mereka itulah orang-orang yang zalim." 
Firman Allah dalam Qs. Al- Humazah : 1
  • Secara nash larangan tersebut ditujukan kepada lelaki dan dilanjutkan untuk kaum wanita. Pengumpat atau orang yang mencela adalah orang-orang tercela dan terlaknat sebagaimana yang disebutkan dalam firman Allah SWT berikut :"Kecelakaanlah bagi setiap pengumpat lagi pencela” (QS. Al-Humazah: 1)
Firman Allah yang menyangkut dengan Hinaan : 
  • "Dan barangsiapa yang tidak bertobat," yakni dari perbuatan memanggil dengan panggilan yang menyakiti orang yang mendengarnya, "Maka mereka itulah orang-orang yang zhalim," terhadap diri mereka, karena mereka melakukan perbuatan yang terlarang.
Begitulah kira-kira menurut Islam jika kita menghina seseorang. Seburuk buruk sifat , bentuk dan nama panggilan adalah pemberian gelar dengan gelar yang buruk, sebagaimana yang dulu dilakukan pada masa jahiliyyah.

Apakah Kita masih tetap mau Menghina sodara kita sendiri ? meskipun itu teman jahat kita , bukan saudara kita ? ataupun beda Agama sekalipun ? Naudzubillah.....

Mungkin cukup sekian yang saya bahas Mengenai " HARGA DIRI " semoga pembaca dapat mengambil hikmah dari karya tulis saya ini .
Satu hal lagi , Jangan Pernah Meremehkan Orang Lain apalagi Sampai Menghina Orang Lain sampai Sakit Hati...Lebih baik Direndahkan daripada Merendahkan...
animasi bergerak emoticon lucu
Wassallamualaikum..wr.wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Society`

Blog of People Society